Tersangka Pelaku Penipuan dan Penggelapan Kredit Emas di Tebo Jambi Ditangkap di Sumatera Utara

- 3 April 2023, 21:11 WIB
Tersangka pelaku penipuan dan penggelapan dengan modus kredit emas saat diamankan di Mako Polres Tebo.
Tersangka pelaku penipuan dan penggelapan dengan modus kredit emas saat diamankan di Mako Polres Tebo. /Istimewa/

OKETEBO.COM – Polres Tebo berhasil ungkap kasus penipuan dan penggelapan dengan modus kredit emas di Kabupaten Tebo Provinsi Jambi.

 

Pada ungkap kasus penipuan dan penggelapan dengan modus kredit emas ini, Polres Tebo mengamankan seorang perempuan berinisial ADM (32), warga Kelurahan Tebing Tinggi, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo Provinsi Jambi.

Perempuan berinisial ADM diduga tersangka palaku penipuan dan penggelapan dengan modus kredit emas ini, diringkus Tim Sultan Polres Tebo di Sumatera Utara.

Baca Juga: Motor Curian di Tebo Jambi Dijual ke Dharmasraya, Pencuri dan Pembeli Ditangkap Polisi

Kapolres Tebo AKBP Fitria Mega melalui Kasat Reskrim Polres Tebo AKP Rezka Anugrah membenarkan atas penangkapan tersangka pelaku penipuan dan penggelapan dengan modus kredit emas tersebut.

"Iya, tersangka yang kita amankan seorang perempuan berinisial ADM. Kita amankan atas dugaan pelaku penipuan dan penggelapan dengan modus kredit emas," kata Rezka pada Senin (3 /4).

Dikatakannya, korban pelaku adalah RM, warga Desa Bedaro Rampak, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi.

Halaman:

Editor: Syahrial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x