Jalan Tebo Rimbo Bujang Semakin Parah. Firdaus: Itu Prodak Swakelola Tahun 2020

- 6 September 2022, 18:45 WIB
Pengendara motor saat melintas di jalan lintas Tebo Rimbo Bujang.
Pengendara motor saat melintas di jalan lintas Tebo Rimbo Bujang. /Iyal /

OKETEBO.com - Warga maupun pengguna jalan keluhkan jalan penghubung tiga kecamatan yakni Tebo Tengah, Rimbo Ilir dan Rimbo Bujang, Kabupaten Tebo.

Pasalnya, kondisinya saat ini semakin rusak. "Semakin rusak dan berlubang," kata Ahmad Firdaus pada Selasa, 06 September 2022.

Aktivis Tebo - Jambi ini berkata, ada ribuan lubang jalan di sepanjang jalan tersebut. Kondisi yang terparah, jelas dia, antara simpang 4 Pal.12 Kecamatan Tebo Tengah hingga simpang 4 Blok F Kecamatan Rimbo Ilir. "Itu jalan prodak swakelola tahun 2022 kemarin," ketus dia.

Baca Juga: Sambut Kedatangan Kajati Jambi Yang Baru, Warga: Tolong Pak, Cek Jalan Lintas Tebo Rimbo Bujang

Diketahui, tahun 2020 kemarin Pemkab Tebo menganggarkan dana lima miliar lebih untuk pemeliharaan rutin jalan lintas Tebo - Rimbo Bujang, atau jalan dari simpang Pal.12 Tebo Tengah menuju jalan 21 Rimbo Bujang.

Sesuai surat perjanjian swakelola Nomor : 01/KONT/RHB-JLN/PUPR/2020, kegiatan pemeliharaan rutin jalan lintas Tebo - Rimbo Bujang dilaksanakan secara swakelola oleh DPUPR Tebo. 

Pada surat perjanjian ini, Drs. Erwanto M.E yang waktu itu menjabat sebagai Kepala Dinas PUPR Tebo selaku Penjabat Pembuat Komitmen (PPK).

Baca Juga: Dilanda Musim Hujan, Harga Cabai Kriting Merah Di Bungo Jambi Naik Melonja

Saat ini, kondisi jalan tersebut sudah banyak yang rusak dan berlubang. Akibatnya, pengendara yang melintas harus ekstra hati-hati agar selamat sampai tujuan. 

"Mantan Kadis PUPR Tebo harus bertanggung jawab. Seharusnya masyarakat sudah nyaman melintas, tapi nyatanya sekarang, kalau ingin melalui jalan itu harus berhati-hati kalau tidak ingin terjadi kecelakaan tunggal akibat lubang jalan," kata Firdaus mengakhiri. ***

Editor: Syahrial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x