Propam Polda Jambi Mendadak Datangi Polres Tebo, Ini Sasarannya

5 April 2023, 14:12 WIB
Rombongan Propam Polda Jambi saat memeriksa personil Polres Tebo. /Oke Tebo /

OKETEBO.COM – Sejumlah anggota Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Jambi mendadak mendatangi Mako Polres Tebo pagi ini, Rabu, 5 April 2023.

 

Kedatangan rombongan Bidang Propam Polda Jambi ini dalam rangka melaksanakan kegiatan penegakan ketertiban dan kedisiplinan terhadap personil Polres Tebo.

Baca Juga: Sat Lantas Polres Tebo, Lakukan Penertiban Armada Batubara

Baca Juga: Polda Jambi Ungkap Jaringan PETI di Bungo, 4 Pelaku dan 3 Kg Emas Diamankan

Kedatangan Propam Polda Jambi ini dibenarkan Kapolres Tebo AKBP Fitria Mega," iya, pagi ini kita kedatangan rombongan Bid Propam Polda Jambi," kata Kapolres Tebo melalui Waka Polres Tebo, Kompol Deni Mulyadi.

Pemeriksaan Personil dan Kendaraan Bermotor 

Waka Polres Tebo, Kompol Deni Mulyadi berkata, kedatangan rombongan Bidang Propam Polda Jambi ini untuk melakukan pemeriksaan kelengkapan indentitas perorangan personil Polres Tebo.

Baca Juga: Polda Jambi Amankan Puluhan Kilogram Sabu dan Ribuan Butir Pil Ekstasi

Adapun yang diperiksa diantaranya Kartu Tanda Anggota (KTA), kartu Septi dan kendaraan bermotor.

Pada pemeriksaan ini, kata dia, rombongan Bidang Propam Polda Jambi didampingi oleh Seksi Propam Polres Tebo.

Baca Juga: Rumah di Kawasan Kota Jambi Digerebek Polisi, 7 Orang Beserta Barang Bukti Langsung Digiring ke Polda Jambi

Hasil pemeriksaan, lanjut dia, ditemukan sejumlah KTA maupun kartu Septi anggota yang kondisinya telah rusak maupun masa berlaku yang telah berakhir.

"Untuk KTA dan kartu Septi yang bermasalah telah kita data untuk segera diperbaiki," kata dia.

Baca Juga: Jumat Curhat Polda Jambi Sasar Para Penggiat Medsos

Untuk pemeriksaan kendaraan bermotor, kata dia, dilakukan terhadap kendaraan yang terparkir di Mako Polres Tebo.

Dari hasil pemeriksaan kendaraan bermotor ditemukan sejumlah kendaraan yang tidak dilengkapi dengan surat-surat. 

"Kendaraan yang tidak dilengkapi surat-surat langsung dilakukan penilangan oleh personil Satlantas Polres Tebo," ujarnya.

Pemeriksaan Urin Mendadak 

Selain pemerintah KTA dan kendaraan bermotor, kata Waka Polres Tebo, Kompol Deni Mulyadi, rombongan Propam Polda Jambi melakukan pemeriksaan atau tes urine mendadak terhadap seluruh personil Polres Tebo.

Baca Juga: Tim Dokkes Polda Jambi Beri Pertolongan Medis Pertama Kepada Kapolda Jambi dan Rombongan

Pemeriksaan atau tes urine yang dilakukan ini untuk mengetahui apakah anggota Polres Tebo terkontaminasi penyalahgunaan narkoba atau tidak.

"Hasil tes urine mendadak, semuanya negatif," kata Waka Polres Tebo. ***

Editor: Syahrial

Tags

Terkini

Terpopuler