Diduga Bandar Narkoba, 3 Warga Tebo Jambi Ditangkap Polisi

- 4 Februari 2023, 12:27 WIB
Tiga terduga bandar narkoba saat diamankan di Mako Polres Tebo.
Tiga terduga bandar narkoba saat diamankan di Mako Polres Tebo. /Istimewa/

OKETEBO.com –  Anggota Satnarkoba Polres Tebo terpaksa menangkap 3 orang warga Kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo Provinsi Jambi.

Alasannya, ketiga orang tersebut diduga bandar narkoba jenis sabu-sabu yang telah meresahkan masyarakat.

Ketiga terduga ini diamankan di Kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo Provinsi Jambi pada Minggu malam, 22 Januari 2023, sekitar pukul 22:30 WIB.

Baca Juga: Jumat Curhat Polres Tebo: Warga Sampaikan Soal Ilegal Logging, Narkoba dan Judi Online

Baca Juga: Terlibat Narkoba, 10 Orang Pegawai Lapas dan Rutan Dipecat

Baca Juga: Kapolres Tebo Turunkan Tim Propam, Selidiki Tudingan Soal Uang Rp 18 Juta Dari Terduga Penyalahgunaan Narkoba

Ketiga terduga ini adalah SU (49), IS (26) dan WIL (22) yang saat ini telah ditahan di Mako Polres Tebo.

Penangkapan terhadap Ketiga terduga ini dibenarkan oleh Kapolres Tebo, AKBP Fitria Mega, Sabtu, 4 Februari 2023.

Diceritakannya bahwa penangkapan terhadap ketiga terduga ini berawal dari informasi masyarakat.

Halaman:

Editor: Syahrial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x