Sudah Lama Rusak dan Berlubang, Jalan Desa Pagar Puding Tebo Belum Tersentuh Perbaikan

- 21 April 2024, 16:00 WIB
Kondisi jalan rusak dan berlubang di Desa Pagar Puding Kecamatan Tebo Ulu Kabupaten Tebo Provinsi Jambi.
Kondisi jalan rusak dan berlubang di Desa Pagar Puding Kecamatan Tebo Ulu Kabupaten Tebo Provinsi Jambi. /Syahrial /Oke Tebo

OKETEBO.com - Kondisi jalan rusak dan berlubang sepertinya tak henti-hentinya menjadi keluhan masyarakat di Kabupaten Tebo Provinsi Jambi. Kali ini, keluhan yang sama dikeluhkan oleh warga desa Pagar Puding Kecamatan Tebo Tengah di kabupaten tersebut.

Keluhan jalan rusak dan berlubang ini disampaikan oleh Zul Aristawa. “Kerusakan jalan ini semakin parah, sudah rusak semua, bahkan sudah banyak mobil yang tersangkut gardannya gara-gara lubang di jalan sangat dalam,” kata Zul Aristawa.

Menurut dia, kondisi jalan tersebut sudah lama rusak dan hingga saat ini belum tersentuh perbaikan. Kian hari, kerusakan jalan itu semakin parah.

Baca Juga: Silaturahmi Dengan Letjen TNI (Purn) Agus Suhardi, Warga Tebo Keluhkan Jalan Rusak dan Angkutan Batubara

Baca Juga: Anggota TNI di Tebo Ini Kompak Bersama Warga Perbaiki Jalan Rusak di Desa Teluk Pandak

Karena rusak, kata dia, tak jarang para pengendara terutama warga setempat yang mengalami kecelakaan saat melintas. 

“Yang jelas kami sangat susah melewati jalan ini karena sudah seluruhnya rusak,” kata dia lagi.

Baca Juga: Ini Alasan Ketua II Permato Jambi Dukung Afriansyah Maju di Pilkada Tebo 2024

Baca Juga: Silahkan Cek, Berikut Harga Pangan Eceran di Kabupaten Tebo Jambi Hari Ini, Daging Ayam Ras Naik Segini

Atas kondisi ini, dia berharap kepada pemerintah Kabupaten Tebo melalui instansi terkait agar segera memperbaiki kondisi jalan rusak tersebut.

“Ada dua desa yang mengunakan jalan ini dan ini juga merupakan merupakan satu-satunya akses penghubung yakni Desa Pagar Puding Kecamatan Tebo Ulu dan Desa Pagar Puding Lamo Kecamatan Serai Serumpun,” kata dia.***

Editor: Syahrial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah