Peristiwa Terkini: Gunung Ibu Dua Kali Erupsi Hari Ini, Kemarin Gunung Lewotobi Laki Laki dan Gunung Semeru

- 1 Februari 2024, 10:33 WIB
Gunung Ibu dan Gunung Semeru saat erupsi.
Gunung Ibu dan Gunung Semeru saat erupsi. /PVMBG /Oke Tebo

OKETEBO.com - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menginformasikan peristiwa letusan gunung berapi yang terjadi selama dua hari ini, Rabu 31 Januari 2024 kemarin dan hari ini Kamis, 01 Februari 2024.

Dari catatan PVMBG yang dilansir Oke Tebo di Twitter @PVMBG, Rabu 31 Januari 2024 kemarin terjadi empa kali peristiwa gunung berapi meletus atau erupsi diantaranya Gunung Lewotobi Laki Laki, Gunung Semeru dan Gunung Ibu.

Dalam catatannya PVMBG menjelaskan bahwa, pada hari Rabu, 31 Januari 2024, Gunung Lewotobi Laki-laki mengalami erupsi pada pukul 10:21 WITA waktu setempat. 

Baca Juga: Gunung Semeru Kembali Erupsi Selama 146 Detik, Tinggi Kolom Abu Teramati Setinggi 2000 Meter di Atas Puncak

Tinggi kolom abu teramati sekitar sekitar 700 m di atas puncak. Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum mencapai 47.3 mm dan durasi 113 detik.

“Terjadi erupsi G. Lewotobi Laki-laki pada hari Rabu, 31 Januari 2024, pukul 10:21 WITA tinggi kolom abu teramati ± 700 m di atas puncak. Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 47.3 mm dan durasi 113 detik,” informasi peristiwa letusan gunung Lewotobi Laki Laki yang dilansir Oke Tebo dari Twitter PVMBG hari ini, Kamis, 01 Februari 2024.

Kemudian, pada hari yang sama terjadi erupsi Gunung Semeru pada pukul 16:58 WIB dengan tinggi kolom abu teramati sekitar sekitar 700 m di atas puncak. Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 22 mm dan durasi 124 detik.

“Terjadi erupsi G. Semeru pada hari Rabu, 31 Januari 2024, pukul 16:58 WIB tinggi kolom abu teramati ± 700 m di atas puncak. Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 22 mm dan durasi 124 detik,” informasi lanjutan dari PVMBG.

Baca Juga: Operasi Penyelamatan Korban Erupsi Marapi Resmi Dihentikan, Pendakian Ditutup Mulai Malam Ini

Halaman:

Editor: Syahrial

Sumber: PVMBG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x