Sejumlah Perupa Kabupaten Kota se Provinsi Jambi Temu Karya di Taman Budaya Jambi, Terbanyak dari Merangin

2 November 2023, 10:54 WIB
Suasana Pameran Seni Rupa di Taman Budaya Jambi. /Syahrial /Oke Tebo

OKETEBO.COM - Agenda seni yang dinantikan para seniman dan para pelaku seni di Jambi, malam ini resmi dibuka di Taman Budaya Jambi, Telanaipura, Kota Jambi, Rabu, 1 November 2023. 

Agenda seni ini adalah Pemeran Seni Rupa dan Temu Karya para seniman dan pelaku seni di Kabupaten Kota se Provinsi Jambi Tahun 2023, yang dibuka langsung oleh Gubernur Jambi yang diwakili Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Muktamar Hamdi.

Pada pameran seni rupa, diikuti 84 perupa dari 11 Kabupaten kota dengan jumlah karya sebanyak 120 karya seni berupa lukisan, kriya, patung, instalasi, fotografi dan lainnya.

Baca Juga: Maestro Kartunis Indonesia Pameran di Jambi, Edhar: Sudah Selayaknya Diberi Ruang Khusus

Baca Juga: Pertama di Jambi, Pameran Karikatur Karya Kartunis Indonesia Menjelang Pemilu 2024

Kepala Taman Budaya Jambi, Eri Argawan mengatakan, Pameran Seni Rupa dan Temu Karya ini digelar mulai hari ini, 1 November 2023 hingga tiga hari kedelapan, atau hingga tanggal 3 November 2023.

"Khusus untuk pameran seni rupa digelar hingga tanggal 5 November 2023," kata dia.

Perupa Terbanyak Dari Merangin

Pada agenda Pameran Seni Rupa, peserta terbanyak dari Kabupaten Merangin, yakni berjumlah tujuh orang peserta.

Para perupa dari Merangin ini keseluruhan merupakan anggota dan pengurus Rumah Kreativ Merangin (RuKam) yang diketuai Alhendra Dy.

"Iya, kita dari RuKam ikut berpartisipasi pada acara Pameran Seni Rupa dan Temu Karya ini," kata Bang Ucok, sapaan akrab Alhendra Dy, Rabu, 1 November 2023.

Baca Juga: Pameran Arsip dan Mobil Kepresidenan RI Yang Pernah Digunakan Dari Waktu Ke Waktu

Dikatakannya, tiga orang perupa Merangin dibawah naungan RuKam yang ikut pameran seni rupa adalah pelajaran di Sekolah Dasar (SD). Selain itu, ada juga beberapa diantaranya adalah anggota senior di RuKam.

"Insyaallah, setelah pameran di sini (Taman Budaya Jambi), kita melanjutkan pameran bersama kawan-kawan di Kabupaten Tebo," katanya.

Kartunis Internasional Hibahkan 22 Karya Kepada Yayasan ORIK 

Kartunis Jambi, Edi Dharma menyerahkan 22 karya karikatur kepada Yayasan ORIK. Oke Tebo
Pembukaan Pameran Seni Rupa dan Temu Karya seniman dan pelaku seni kabupaten kota se Provinsi Jambi dihadiri para sesepuh seni rupa Jambi diantaranya, Jafar Rassuh dan Fauzi Z.

Selain itu, kegiatan ini juga duga dihadiri Kartunis Internasional Edi Dharma. "Semua bagus-bagus, selamat berpameran para perupa Jambi," ucap Edi dikesempatan ini.

Baca Juga: ORIK Bakal Gelar Pameran Seni Rupa di Tebo, Ini Jadwal dan Lokasinya

Saat pameran, Edi Dharma menyerah 22 karya karikatur kepada Yayasan Orang Rimbo Kito (ORIK). Karya bertema lingkungan tersebut diterima langsung oleh Ketua Bidang Program Yayasan ORIK di ruang pameran Taman Budaya Jambi.

Dikatakan Edhar, sapaan Edi Dharma, 22 karya karikatur tersebut sengaja diberikan (dihibahkan) kepada Yayasan ORIK yang dia anggap selama ini berperan dalam menyelamatkan lingkungan. "Ini saya hibahkan kepada yayasan ORIK," kata dia saat menyerahkan 22 karikatur bertema lingkungan.

Labih jauh dikatakannya jika 22 karya tersebut nantinya akan dipamerkan di Kabupaten Tebo pada tanggal 1 Desember 2023 mendatang.

Karikatur ini, lanjut dia, akan dipamerkan bersamaan dengan karya para perupa Jambi, Palembang dan Jogja di Kabupaten Tebo. "Ini agenda Yayasan ORIK. Semoga ORIK sukses selalu dan karya-karya saya bisa menginspirasi bagi kawan-kawan ORIK," pungkasnya. (***)

Editor: Syahrial

Tags

Terkini

Terpopuler