Gempa Darat Terjadi di Aceh Selatan Hari Ini, Senin 4 September 2023

- 4 September 2023, 09:20 WIB
Tangkapan layar lokasi gempa darat hari ini di Kabupaten Aceh Selatan.
Tangkapan layar lokasi gempa darat hari ini di Kabupaten Aceh Selatan. /Twitter @infoBMKG/

OKETEBO.COM – Informasi terkini dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa darat dengan magnitudo 3.5 terjadi hari ini di wilayah Aceh Selatan, Senin, 4 September 2023.

Hasil penelusuran OkeTebo.com pada akun twitter @infoBMKG, gempa darat terkini yang terjadi hari ini di Aceh Selatan, terjadi pada pukul 05:36:05 WIB.

Lokasi gempa bumi berada pada koordinat :3.24 Lintang Selatan (LU), 97.46 Bujur Timur (BT) atau pusat gempa berada di darat 24 km Tenggara Kabupaten Aceh Selatan.

Baca Juga: Gempa Bumi Hari Ini Terjadi di Takengon Aceh

Baca Juga: Jantho Aceh Besar Diguncang Gempa Bumi Malam Ini, Rabu 26 Juli 2023, Baca Info Selengkapnya

Pada akun twitter @infoBMKG dijelaskan bahwa gempa darat terkini yang terjadi hari ini di tenggara Kabupaten Aceh Selatan ini berada pada kedalaman 15 Km.

"Gempa (UPDATE) Mag:3.5, 04-Sep-23 05:36:05 WIB, Lok:3.24 LU, 97.46 BT (Pusat gempa berada di darat 24 km Tenggara Kab. Aceh Selatan), Kedlmn:15 Km," keterangan BMKG dalam cuitannya di twitter.

BMKG mengungkapkan bahwa gempa darat ini dirasakan (MMI) II-III Kabupaten Aceh Selatan.

"Gempa ini dirasakan untuk diteruskan kepada masyarakat," arahan BMKG.

Halaman:

Editor: Syahrial

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah