Berikut Perkembangan Harga Pangan Eceran di Provinsi Jambi Selama Sepekan Ini

- 9 Juni 2024, 13:10 WIB
Ilustrasi perkembangan harga pangan di Provinsi Jambi.
Ilustrasi perkembangan harga pangan di Provinsi Jambi. /Syahrial /Oke Tebo

OKETEBO.com - Badan Pangan Nasional (Bapanas) telah mengupdate perkembangan harga pangan eceran di Provinsi Jambi selama sepekan terakhir ini, atau periode 2 Juni 2024 hingga 9 Juni 2024.

Data perkembangan harga ini telah di-update pada aplikasi panel harga pangan eceran Bapanas. Pada aplikasi tersebut, tampak perkembangan harga pangan eceran di Provinsi Jambi menunjukkan berbagai tren atau bervariasi.

Seperti harga beras premium menunjukkan fluktuasi kecil namun relatif stabil. Pada 2 Juni 2024, harga beras premium di Provinsi Jambi tercatat sebesar Rp14.590 per kilogram dan mengalami sedikit kenaikan menjadi Rp14.640 pada 3 hingga 6 Juni. Harga ini kemudian kembali turun diangka Rp14.590 pada 7 dan 8 Juni, kemudian naik kembali ke angka Rp14.660 pada 9 Juni 2024. 

Untuk beras medium mengalami penurunan harga yang lebih signifikan. Sebelumnya dijual Rp12.980 per kilogram pada tanggal 2 Juni, meningkat sedikit pada tanggal 3 dan 4 Juni menjadi Rp13.030, namun turun kembali menjadi Rp12.950 pada tanggal 5 dan 6 Juni. Pada tanggal 7 hingga 9 Juni, harga terpantau stabil diangka Rp12.900 per kilogram. 

Baca Juga: Update Harga Pangan di Sumatera Barat Jelang Lebaran Idul Adha 2024, Rata-rata Mengalami Perubahan

Baca Juga: Berikut Perkembangan Harga Pangan Eceran di Kota Prabumulih, Sumatera Selatan Jelang Lebaran Idul Adha

Kemudian, untuk komoditas kedelai biji kering impor menunjukkan stabilitas yang cukup tinggi. Selama sepekan ini tidak mengalami perubahan atau tetap diangka Rp12.370 per kilogram. Namun terjadi kenaikan sedikit menjadi Rp12.380 pada 8 dan 9 Juni.

Pada komoditas bawang merah mengalami tren penurunan harga yang konsisten. Dimulai dari Rp42.290 per kilogram pada tanggal 2 Juni, harga mengalami penurunan hampir setiap hari hingga mencapai Rp36.940 pada tanggal 9 Juni. .

Harga bawang putih bonggol juga mengalami penurunan, meskipun tidak terlalu signifikan. Jika sebelumnya dijual dengan harga Rp39.480 per kilogram pada tanggal 2 Juni, harga sedikit turun menjadi Rp39.310 pada tanggal 3 Juni dan terus mengalami penurunan kecil hingga mencapai Rp38.790 pada tanggal 9 Juni. 

Halaman:

Editor: Syahrial

Sumber: Bapanas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah