Jambore Nasional di Cibubur Diikuti 11 Ribu Pramuka dari Seluruh Daerah

- 14 Agustus 2022, 09:08 WIB
Jamnas XI 2022
Jamnas XI 2022 /Pramuka.or.id/

Baca Juga: Enam Ucapan Hari Pramuka 14 Agustus 2022 ini Bisa dijadikan Pilihan Di Jejaring Medsos

Jamnas XI yang berlangsung sepekan ini diarahkan pada upaya pencapaian tujuan Gerakan Pramuka. Yaitu pembinaan spiritual, emosional, sosial, intelektual dan fisik (sesosif) dalam rangka membentuk manusia yang berkarakter, berakhlak mulia dan mandiri dengan berkegiatan dalam perkemahan.

Kegiatan Jamnas bersifat edukatif, rekreatif, kreatif, produktif, inovatif, kompetitif, dan menantang dengan menggunakan Prinsip Dasar Kepramukaan dan Metode Kepramukaan dalam bentuk permainan, diskusi, demonstrasi, simulasi dan kompetisi.

Ada ratusan kegiatan Jamnas di Buperta Cibubur (sekitar 80 %) dan di luar perkemahan induk Cibubur (20%). Antara lain keterampilan kepramukaan, Kampung Pengembangan Berkelanjutan (peran pramuka dalam pencapaian Sustainable Development Goals), Kampung Teknologi, kegiatan petualangan, Forum Penggalang, permainan persaudaraan, dan wisata edukasi di kota Jakarta.

Halaman:

Editor: Syahrial

Sumber: Pramuka


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x