Ekspor Perdana Senilai Rp6,5 Miliar dari Produk Unggulan Desa Sejahtera Astra di Makassar

- 12 Agustus 2022, 17:01 WIB
Foto launching ekspor perdana produk ungulan Desa sejahtera Astra
Foto launching ekspor perdana produk ungulan Desa sejahtera Astra /Astra/

OKETEBO.com - Pada hari ini (12/8) Astra mengadakan seremoni ekspor produk unggulan dari tiga Desa Sejahtera Astra (DSA) yaitu DSA Wakatobi, DSA Bombana, dan DSA Bone berupa produk perikanan, rumput laut, dan minyak nilam di Makassar, Sulawesi Selatan dengan total transaksi senilai Rp6,5 miliar. Ekspor ditujukan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menambah devisa negara, khususnya di sektor pertanian, kehutanan, dan perikanan.

Kegiatan hari ini menjadi perwujudan dari kinerja ekspor nasional yang merupakan salah satu penguat dalam pemulihan ekonomi nasional di tengah kondisi pandemi COVID-19. Merujuk pada data Badan Pusat Statistik (BPS), nilai ekspor Indonesia sepanjang semester pertama tahun 2022 mencapai USD141,07 miliar atau tumbuh 37,11% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.

Baca Juga: Jubir KPK Ali Fikri Membenarkan, Bupati Pemalang Tertangkap Tangan

Dari pelepasan produk unggulan tersebut, tercatat DSA Wakatobi mengekspor 27 ton rumput laut senilai Rp450 juta dengan tujuan negara Cina dan produk perikanan sebanyak 14 ton senilai Rp1,4 miliar untuk dikirim ke Amerika. Selain itu, produk minyak nilam dari DSA Bombana dan DSA Bone sebanyak 12 ton senilai Rp4,7 miliar juga dikirim dengan tujuan pasar ekspor di India dan Pakistan.

Seremoni ekspor produk unggulan ini merupakan bagian dari Festival Kewirausahaan Astra tahun 2022 yang mengangkat tema “Building Resilience through SMEs & Local Village Product of Indonesia”.

Baca Juga: Ketum PSSI Iriawan Kasih Bonus Rp150 Juta, Jika Juara Bonus Ditambah

Festival ini dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Sulawesi Selatan Muhammad Ilyas, Direktur Promosi dan Pemasaran Produk Unggulan Desa Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Republik Indonesia Syahrul, Direktur Pengembangan Ekspor Produk Primer Kementerian Perdagangan Republik Indonesia Merry Maryati, Staf Khusus Wakil Presiden Republik Indonesia Dhika Yudhistira, Chief of Corporate Affairs Astra Riza Deliansyah, dan Chief of Corporate Human Capital Development Astra Aloysius Budi Santoso.

 Baca Juga: OTT Bupati Pemalang Diduga Terima Uang Suap, Hingga Kini 23 Orang Diperiksa

Mewakili Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Sulawesi Selatan Muhammad Ilyas mengapresiasi upaya Astra dalam membangun sinergi program pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui program DSA.

Halaman:

Editor: Herman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x