Rekomendasi 6 Kolam Renang Favorit di Tebo Jambi, Ayo Nikmati Keasikannya

5 Agustus 2023, 19:08 WIB
Salah satu kolam renang di Wisma Air Barokah Jaya Kabupaten Tebo, Jambi.. /Oke Tebo/

OKETEBO.COM – Kabupaten Tebo merupakan salah satu dari 11 kabupaten kota di Provinsi Jambi. Meski wilayah kabupaten ini didominasi perkebunan kelapa sawit dan karet, namun terdapat sejumlah tempat wisata. Salah satunya wisata kolam renang.

Bagi masyarakat Tebo yang suka bermain air atau berenang, wisata kolam renang sangat cocok untuk dikunjungi bersama keluarga dan orang-orang tercinta.

Di Kabupaten Tebo sendiri terdapat 6 destinasi wisata kolam renang yang menjadi favorit masyarakat lokal maupun luar daerah. Pasalnya, banyak fasilitas maupun wahana seru yang dinikmati saat berkunjung di sana.

Baca Juga: Ini Dia 10 Objek Wisata Sumatera Barat Terbaik Yang Wajib Anda Kunjungi

Enam wisata kolam renang  ini cocok untuk refreshing bersama keluarga saat akhir pekan. Lokasinya 3 di Kecamatan Tebo Tengah, 2 di Kecamatan Rimbo Bujang, dan 1 lagi di Kecamatan Rimbo Ulu.

Biasanya, wisata air ini ramai selalu ramai dikunjungi disaat hari libur atau hari weekend (Sabtu dan Minggu). Pengunjung yang datang biasanya mengajak keluarga khususnya anak-anak agar bisa menikmati serunya wahana permainan di kolam renang tersebut.

Baca Juga: Bukit Sekipan Tawangmangu, Wisata Yang Viral Di Pulau Jawa

Berikut enam tempat wisata kolam renang di Kabupaten Tebo Provinsi Jambi yang selalu diminati masyarakat  yang cocok untuk dikunjungi:

Kecamatan Tebo Tengah:

Kolam Renang Water Byurr

Lokasi: Jalan Lintas Tebo Bungo Km.4 Kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo Provinsi Jambi.

Buka setiap hari mulai jam 08.00–17.30 WIB.

Kolam Renang Water Zone

Lokasi: Jalan Lintas Tebo Bungo Km.5 Kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo Provinsi Jambi.

Buka setiap hari dari jam 08.00–17.30 WIB.

Kolam Renang Barokah Jaya

Lokasi: Jln Padang Lamo, Km 2 Desa Bedaro Rampak, Kecamatan Tebo Tengah, Kabupaten Tebo, Jambi.

Buka setiap hari dari jam 08.00–17.30 WIB.

Kecamatan Rimbo Bujang:

Kolam Renang Sanggar Ratna

Lokasi: Unit 2 Kelurahan Wirotho Agung. 

Buka setiap hari dari jam 07:00-18:00 WIB.

Kolam Renang Iliyan

Lokasi: Desa Tegal Arum, Kecamatan Rimbo Bujang, 

Buka setiap hari dari jam 08:00-17:00 WIB.

Kecamatan Rimbo Ulu:

Kolam Renang Anugrah

Lokasi : Jalan Anggrek, Suka Damai, Kecamatan Rimbo Ulu.

Buka setiap hari mulai pukul 08:00-18:00 WIB.

Itulah enam tempat wisata kolam renang di Kabupaten Tebo Provinsi Jambi, yang cocok untuk dikunjungi bersama keluarga. Silahkan nikmati keseruannya. (***)

Editor: Syahrial

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler