Putra Putri Paskibraka Perwakilan Tebo Lolos Tingkat Nasional dan Provinsi

- 17 Mei 2023, 22:11 WIB
Peserta Paskibraka dari Kabupaten Tebo, 1 Putri Terpilih untuk Nasional dan 2 Putra untuk Provinsi Jambi
Peserta Paskibraka dari Kabupaten Tebo, 1 Putri Terpilih untuk Nasional dan 2 Putra untuk Provinsi Jambi /Herman/

Baca Juga: Wartono: Sesuai PKPU, Kades Nyaleg Mundur Sebelum Rancangan DCT

"Alhamdulillah salah seorang siswi SMA N 3 Tebo kita diberikan kesempatan untuk mengibarkan bendera pusaka di Istana Negara pada 17 Agustus 2023 nanti, sementara 2 orang lagi mewakili Kabupaten Tebo di Provinsi Jambi, terima kasih atas kesempatan yang diberikan ini" sebut Iin sapaan akrabnya.

Iin juga sampaikan terima kasih kepada Asep Pranata, Bambang Setiyawanto, Tectona Putra Tuhu dan Rana Ayu Andila para Purna Paskibraka Indonesia (PPI) serta Letda Inf. Takdir selaku Danton yang ikut melatih para peserta.

Baca Juga: Tebo Sabet Juara Umum Invitasi Olahraga Tradisional Tingkat Provinsi Jambi

Informasi yang dihimpun terkait kelulusan peserta paskibrakaka juga dibenarkan oleh Sugiarto, SE, MM selaku Kakan Kesbangpol saat dikonfirmasi.

"Alhamdulillah putra putri terbaik Tebo lolos seleksi Paskibraka, 1 Putri lolos Paskibraka Nasional dan 2 Putra lolos untuk tingkat Provinsi Jambi, terima kasih pada semua pihak yang terlibat dalam mensukseskan kegiatan ini" papar Sugiarto mengatakan.

Diketahui Kabupaten Tebo mengirimkan peserta Paskibraka sebanyak 8 orang untuk mengikuti tes Paskibraka.***

 

Halaman:

Editor: Herman


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x