Rivera Park Kecamatan Rimbo Bujang, Destinasi Wisata Tebo Ramah Di Kantong Pengunjung

- 2 Oktober 2022, 11:50 WIB
Rivera Park Wisata Tebo di Kecamatan Rimbo Bujang
Rivera Park Wisata Tebo di Kecamatan Rimbo Bujang /OKETEBO.com/

OKETEBO.com - Bingung liburan di akhir pekan atau saat tanggal merah? Masyarakat Kabupaten Tebo bisa memilih Rivera Park Rimbo Bujang, sebagai salah satu destinasi Wisata Tebo untuk dikunjungi.

Berdiri sejak Tahun 2019 Rivera Park, hadir menjadi sebuah objek destinasi Wisata Tebo dan menjadi salah satu tempat wisata yang ada di Kabupaten Tebo.

Dengan luas lahan hampir 5 hektar Objek Wisata Tebo Rivera Park memberikan suasana lingkungan asri dan nyaman, yang bisa dinikmati pengunjung dengan view utama pada wahana air nya.

Pramono salah satu pengelola menuturkan tentang Rivera Park sebagai kepada Oke Tebo mengenai fasilitas dan wahana yang dimiliki.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Bulan Oktober 2022 Bagian Kedua: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, Dan Pisces

Baca Juga: Ramalan Zodiak Untuk Bulan Oktober 2022 Bagian Kesatu: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, Dan Virgo

Rivera Park Sebagai salah satu tempat wisata yang ada di Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi. Untuk Fasilitas secara umum ada mushola, Toilet, Market, dan warung-warung bagi pengunjung. 

Cukup dengan merogoh uang 5 ribu rupiah per Orang untuk karcis masuk. Pengunjung bebas gratis parkir kendaraan dan bisa menikmati wahana air.

Bisa juga, untuk sekadar berenang atau menikmati lingkungan alam sekitar Rivera park.

" Rivera Park ini lahir dari Usaha Keluarga dan Saat ini GM nya mas M. Hasbi, Wahyu Sugianto dan Saya Promono mengelola Rivera Park bersama-sama. Serta Lahan ini merupakan kepemilikan dari H. Bachir " Cerita Pramono.

Halaman:

Editor: Syahrial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x