Harga Material Bangunan Mulai Naik

- 9 September 2022, 17:05 WIB
besi bangunan
besi bangunan /tangkapan layar/ATO Konstruksi

OKETEBO.com - Sejumlah material bangunan mengalami kenaikan harga pasca pemerintah resmi menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM).

Kenaikan harga material bangunan yang dirasa mencolok adalah semen, yang biasanya dijual seharga Rp 65 ribu per sak, naik menjadi Rp 73 ribu per sak.

Baca Juga: Aksi Viral Seorang Ibu Berkerudung Hijau di Tengah Unjuk Rasa Tolak Kenaikan BBM

Baca Juga: Mahasiswa di Jambi Unjuk Rasa Tolak Kenaikan Harga BBM

Baca Juga: Ratusan Mahasiswa Dari Berbagai Universitas Unjuk Rasa Tolak Kenaikan Harga BBM

Begitu juga dengan harga besi, rata-rata naik antara Rp 10 ribu sampai Rp 15 ribu per batang.

"Tadi mau beli semen dan besi. Terkejut, harganya sudah naik. Semen Rp 73 ribu per sak. Besi ukuran 8 inci Rp 60 ribu lebih," ungkap Ahmad, Jumat, 9 September 2022.

Baca Juga: Keputusan Pemerintah Menaikkan Harga BBM Sama Saja Mencekik Rakyatnya Miskin

Menurut dia, kenaikan harga material bangunan ini dampak dari kenaikan harga BBM yang telah ditetapkan oleh pemerintah beberapa waktu lalu.

"Sudah positif, setiap harga BBM naik selalu diikuti kenaikan harga-harga yang lain, termasuk sembako dan material bangunan," ujarnya.

Halaman:

Editor: Syahrial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah